APA YANG SEBETULNYA SAYA AJARKAN?




Banyak hal yang saya uraikan dalam kajian, workshop atau retreat. Semua muncul spontan karena saya gak pernah persiapkan sebelumnya. Saat saya hening, terhubunglah saya ke server pengetahuan semesta maka mengalirlah pengetahuan yang memang sudah saatnya diterima peserta.

Ini secuplik isi ceramah saya dalam Kajian Suwung di Kemayoran yang diselenggarakan sebulan sekali, dituliskan kembali oleh Pak Nyoman Suwartha:

"Maaf late post ceritanya...

Semalam diingatkan kembali sama mas guru tentang unconditional love atau pure love. Kita akan bisa memancarkan kualitas cinta tanpa syarat (cinta murni) ini hanya dengan tekun dan teguh di jalan keheningan, terhubung dengan sumber kebahagiaan dan sifat Tuhan (cinta kasih) di dalam diri.
Salah satu ciri unconditional love adalah ketulusan dalam setiap aspek tindakan atau kegiatan kita sehari-hari.


Salah dua tipsnya yang bisa kita semai untuk memupuk unconditional love adalah dengan: (1) menerima diri kita apa adanya, dengan segala kelebihan (bersyukur, terima kasih) dan kekurangan/kesalahan (memaafkan diri sendiri); dan (2) mencintai diri, menumbuhkan benih sifat cinta di dalam diri, sehingga kita akan bisa menerima dan memaklumi (memaafkan) orang lain apapun yang mereka lalukan saat ini, dan tetqp menebarkan energi cinta kasih dengan kualitas dan kuantitas yang sama, layaknya kasih Tuhan melalui udara (oksigen) yang melimpah ruah tanpa ada batasan/takaran bagi setiap kita untuk bernafas🥰🙏

Diharapkan kita semua bisa tetap fokus, setia di jalan keheningan untuk bersama-sama membangun jejaring komunitas kesadaran (jiwa tercerahkan) yang 1% untuk mewujudkan surga yang nyata di bumi, sehingga akan terpancar ke seluruh galaksi, universe🙏

Untuk cerita penampakan dan pesan semesta selama meditasi dan wedaran, monggo jeng Tika dan mba Happy melengkapinya😉

Matur nuwun 🙏'

BAGAIMANA CARA BELAJAR PADA SAYA?

Ada banyak cara. Pertama, datang saja ke kajian yang rutin diselenggarakan setiap bulan. Di sekitar Jakarta ada di 5 centre, tinggal pilih. Di Denpasar 1 centre. Yang selanjutnya dirutinkan sebulan sekali adalah Yogya dan Bandung, serta Magelang. Biayanya? Bagi yang punya uang iuran cuma 100.000, yang gak punya ya ikut aja.

Terus ada workshop di berbagai kota dengan banyak tema. Biaya mulai dari 100 ribu - 750 ribu tergantung EO dan karakter daerah. Kadang lebih mahal sedikit karena ada spiritual adventurenya. Lagi-lagi yang sedang gak punya uang tapi betul-betul ingin belajar, saya minta kepada EO untuk dibantu dan diringankan. Jika perlu dibebasbiayakan. Jadi setiap workshop yang membayar biasanya cuma 80%-90% dari total peserta.

Jika ingin lebih asyik ya ikut retreat, agak mahal dikit karena harus bayar tempat nginep, makan dll. Tapi kalo dibandingkan retreat serupa ya murah buanget. Saya gak mentolo kalo mahal-mahal hi hi .. Jadi pesan ke EO untuk tetapkan format harga minimalis.

Jika butuh pendekatan yang lebih special, bisa belajar private ke saya, silakan undang saya ke rumah atau kantor Anda. Biayanya gimana? Saya gak pernah pasang tarif. Diberi berapa juga saya terima. Tapi ya jelas, semakin besar saya semakin senang hi hi

Jika belum sempat bertemu saya, bisa konsultasi lewat WA. Saya beri audio panduan meditasi, dan itu saya gak minta bayar. Takon sakkemenge ora mbayar. Tapi kalo saya kesel ya saya tinggal tidur. Kadang gak kejawab karena kelewat, atau saya pas sibuk banget, atau pas saya lemes.

Mau gabung dan belajar di grup wa dan telegram juga bisa. Semua grup online yang saya asuh gak ada yang berbayar. Banyak juga yang bertransformasi tanpa bertemu fisik dengan saya, hanya belajar online.

Matur nuwun 🙏

https://mahadayainstitute.com/



Daftar Isi Blog SHD Channel
0 Response to "APA YANG SEBETULNYA SAYA AJARKAN? "

Post a Comment



Laku spiritual adalah proses bertumbuhnya pengalaman keilahian, wujudnya adalah menjadi penuh dengan daya, penuh kebijaksanaan, penuh kecerdasan, penuh kreatifitas, penuh welas asih.


Setyo Hajar Dewantoro
Founder of Mahadaya Institute


Buku

Buku Medseba Buku Sastrajendra Buku Suwung Buku Sangkan Paraning Dumadi Buku Jumbuh Kawula Gusti Buku Tantra Yoga Buku Kesadaran Matahari Buku Kesadaran Kristus

Kegiatan